Deli Serdang : Kegiatan pembentukan karakter serta memberikan pemahaman kepada anak-anak remaja akan bahaya penggunaan media sosial yang salah, di gelar di Desa Baru Titi Besi Kecamatan Galang Kabupaten Deli Serdang Sumatra Utara. Kamis 06/07/2023//

Dalam kegiatan ini turut di hadiri Kepala Desa Baru Titi Besi Faisal Ramadhan Siregar, Polmas Desa Baru Titi Besi Aipda Henry Silaban, Perangkat Desa Baru Titi Besi, dan puluhan anak-anak Remaja di Desa Baru Titi Besi.

Kegiatan di awali dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya, Mars Deli Serdang dan Doa, Materi-materi yang di berikan seperti Pemahaman Undang-Undang ITE, pencegahan agar anak-anak remaja tidak terlibat dengan aksi-aksi begal dan geng motor serta mengajarkan anak-anak remaja cara menggunakan media sosial yang baik dan benar dan cara menjadi konten creator yang berpenghasilan, Setelah itu di penghujung acara anak-anak remaja di Desa Baru Titi Titi besi mendapat Training Motivasi dari Motivator/Al Ustadz Muhammad Kurnia Sitorus S.Pd, kesyahduan terlihat dari anak-anak remaja yang mengikuti kegiatan tersebut, seluruh peserta menangis mengingat besarnya jasa-jasa orang tua yang telah membesarkannya.

Kepala Desa Baru Titi Besi Faisal Ramadhan Siregar di lokasi acara mengatakan, “kegiatan ini kita adakan diharapkan anak-anak remaja yang berada di Desa Baru Titi besi ini menjadi anak-anak remaja yang Kreatif berakhlak mulia, tidak terlibat dengan aksi-geng motor yang kerap berbuat onar dan sayang kepada kedua orang tua. “Ucapnya.

“Ini merupakan kegiatan yang positif yang harapannya dapat di adakan di seluruh Desa yang berada di Kabupaten Deli Serdang, “Tambah Faisal.

Sementara motifator kegiatan Muhammad Kurnia Sitorus di dampingi Crew team Wan-Wan mengatakan, “kegiatan ini kedepan akan di adakan di setiap Desa untuk membentuk karakter anak-anak remaja yang ada di Deli Serdang menjadi remaja yang yang memiliki akhlak yang Qur’ani guna meminimalisir anak-anak remaja ikut dalam aksi-aksi geng motor.”Ucap ketua Team Wan-Wan M. Kurnia Sitorus.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *