Gilobaldetik.com | Redelong – Bulan suci Ramadan menjadi berkah, terhadap sejumlah warga pedagang musiman (penjual takjil) di beberapa tempat diantaranya di pasar Pondok Baru Kecamatan Bandar Kabupaten Bener Meriah” Selasa 11 April 2023.

“Terlihat setiap sore pedagang takjil di pasar dikerumuni oleh warga untuk membeli beragam menu masakan yang disajikan para pedagang takjil”.

Komandan Kodim 0119/BM Letnan Kolonel Inf Eko Wahyu Sugiarto M.Han, melalui Danramil 01/Bandar Kapten Inf Usep Haerudin saat di konfirmasi menjelaskan” bahwa Banyaknya warga yang datang ke pasar takjil dipastikan rawan kerumunan dan kemacetan lalulintas serta dikwatirkan timbulnya tindak kejahatan.

Kami dari TNI-Polri bersama dinas terkait mengantisipasi hal tersebut di atas sehingga setiap sore hari kami rutin melaksanakan pengamanan guna memberikan rasa aman sekakigus pemantauan pasar untuk memastikan warga masyarakat yang berbelanja merasa nyaman serta membantu mengatur arus lalulintas agar tidak terjadi kemacatan”. pungkasnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *