Boven Digoel – Dalam rangka kunjungan kerja Pj.Sekda Propinsi Papua Selatan kunjungi Pos Satgas Pamtas Statis RI-PNG Yonif 111/KB yang tersebar disepanjang kabupaten Boven Digoel Papua Selatan, Rabu (03/04/2024).
Pj.Sekda Propinsi Papua Selatan Drs. Maddaremeng, M.Si didampingi Kasiren dan Kasiops Korem 174/Anim Ti Waninggap berkunjung ke Pos Pengamanan Wilayah Perbatasan Darat Satgas Pamtas Statis RI-PNG Yonif 111/KB disambut Dansatgas Letnan Kolonel Inf.Agus Satrio Wibowo S.I.P.
Dalam kunjungannya Pj.Sekda Propinsi Papua Selatan menyampaikan”, Agar Prajurit Satgas Pamtas Statis RI-PNG Yonif 111/KB tetap Waspada, dan selalu semangat menjalankan tugas diperbatasan dan menjaga kesehatan sampai dengan selesai penugasan diharapkan nantinya dapat kembali ke Aceh dengan sehat dan selamat bertemu keluarga disana,”Ujarnya.
Selain bersilaturrahmi Pj.Sekda Propinsi Papua Selatan juga Memberikan tali asih berupa sembako kepada anggota Satgas Pamtas Statis RI-PNG Yonif 111/KB.
Dengan kunjungan ini dapat memberikan semangat dan menumbuhkan motivasi kepada Prajurit Satgas Pamtas Statis RI-PNG Yonif 111/KB dalam menjaga kedaulatan Negara Kesatuan Republik Indonesia di Wilayah Perbatasan Darat Papua Selatan.