Aceh Tamiang – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Kabupaten (DPRK) Aceh Tamiang yang berjumlah 35 orang hari ini resmi dilantik. Pelantikan dilaksanakan di ruang Paripurna DPRK setempat, Senin (09/09/2024).

Pelantikan tersebut menandakan bahwa dimulainya masa jabatan anggota DPRK Aceh Tamiang periode 2024-2029.

Dalam prosesi pelantikan, anggota DPRK mengucapkan sumpah yang dipimpin langsung oleh Ketua Pengadilan Negeri Kualasimpang Tri Syahriawani Saragih, S.H., M.H.

Ikrar sumpah para Anggota Legislatif tersebut merupakan bentuk komitmen mereka untuk menjalankan tugas sebagai wakil rakyat sesuai dengan ketentuan yang berlaku.

Berdasarkan Surat Keputusan Gubernur Aceh Nomor 100.1.4.2/1127/2024 Tentang Peresmian Pemberhentian Pengangkatan Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Kabupaten Aceh Tamiang yang terpilih pada Pemilu Februari lalu, kini resmi mengemban amanah untuk periode 5 tahun kedepan.

Sementara itu, dari jumlah tersebut ada 13 nama yang merupakan anggota DPRK periode sebelumnya yang terpilih kembali. Kemudian 22 nama anggota terpilih yang baru.

Pada periode kali ini, terdapat 9 partai yang berhasil menduduki kursi di DPRK Aceh Tamiang.

Partai Aceh (PA) 5 kursi, Partai Gerindra 5 kursi, Partai Demokrat 5 Kursi, Partai Nasdem 5 kursi. Partai Golkar 4 Kursi, Partai PAN 3 kursi, PPP 3 kursi, Partai PKS 3 kursi, dan Partai PNA 2 kursi.

Pada kesempatan yang sama, Fadlon, S.H., dari Partai Aceh (PA) ditunjuk sebagai pimpinan sementara DPRK Aceh Tamiang.

Pelantikan yang berlangsung dengan khidmat ini turut dihadiri oleh sejumlah pejabat daerah, Forkopimda, Kepala OPD, perwakilan partai politik, serta keluarga dari para anggota DPRK terpilih.

Berikut daftar nama Anggota DPRK Aceh Tamiang yang baru dilantik.

1. Partai Aceh (PA) : M. Juanda, Abdul Rani, Khairudin Fitra. OK, Fadlon, SH, Aisyah Amelia, A.Md.

2. Partai Gerindra : Muhammad Irwan, SP, MM, M.Lutfi Hidayat, ST, M.SP, Syaiful Bahri, SH, Sugiono Sukandar, SH, Sarhadi.

3. Partai Demokrat : Muhammad Nur, SE, Muhammad Taini, Adlansyah, Sadikin, Dody Fahrizal

4. Partai NasDem : Muhammad Yunus, S.Pd, Maulizar Zikri, Tri Astuti, SE, Lena Hati Kusuma Atmaza Rao, Muhammad Salman Alfarizi.

5. Partai Golongan Karya (Golkar) : Rosmalina, A.Md, Joko Irawan, SH, H. Edi Susanto, SE.I, Ir. Rudi, MM.

6. Partai Persatuan Pembangunan (PPP) : Ishak Ibrahim, S.Pd, Saiful Bahri, Budiman.

7. Partai Keadilan Sejahtera (PKS) : Muazzin, Irma Destiani, A.Md Kep, Jayanti Sari, SH.

8. Partai Amanat Nasional (PAN) :  Hajarul Aswat, A.Md, Jamil Hasan, Desi Amelia.

9. Partai Nanggroe Aceh (PNA) : Irwan Effendi, SH, H. Samuri, SE.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *